cs@klikmjm.com 021-2921 8911

Tips Memoles Velg Mobil Untuk Velg Lama

Velg atau rims merupakan bagian dari mobil yang dapat memberikan kesan yang lebih gagah dan juga keren pada mobil, itulah salah satu alasan para penggemar modifikasi mobil atau para pemilik mobil memasangkan velg racing pada mobil kesayangannya. Velg mobil yang masih baru biasanya terlihat masih berkilau dan juga mulus. Akan tetapi velg yang telah berusia beberapa tahun, catnya akan tampak kusam bahkan pada beberapa bagiannya sudah kelihatan berjamur dan juga terdapat goresan. Apabila Anda ingin mobil kesayangan mempunyai tampilan velg yang selalu terlihat fresh, sangat disarankan agar kalian lebih rajin merawatnya, misalnya dengan cara memoles velg, sebab apabila velg lama Anda ganti dengan velg baru, tentunya akan memakan biaya yang tidak sedikit. Oleh karena itu di dalam artikel ini saya akan memberikan beberapa tips memoles velg mobil dengan cara yang sederhana dan dapat Anda lakukan sendiri.

cara-merawat-velg-mobil

Alat & Bahan

  • Amplas Halus
  • Cairan Pembersih Kaca
  • Cat Semprot
  • Vernis

Langkah-Langkah Memoles Velg Mobil

  • Amplas bagian velg yang terdapat banyak baret atau jamur, Anda bisa menggunakan amplas halus pada saat membersihkannya. Baret-baret yang terdapat pada velg biasanya akan bisa dengan mudah Anda haluskan kembali dengan cara mengamplasnya secara perlahan, akan tetapi untuk masalah jamur yang sering bersarang pada velg selama beberapa lama akan lebih sulit untuk dapat dibersihkan apabila dibandingkan dengan menghilangkan baret pada velg. Solusinya untuk membersihkan velg dari jamur adalah dengan menggunakan cairan pembersih kaca untuk dapat menghilangkan jamur yang menempel pada velg.  Apabila semua permukaan dari velg sudah terlihat mulus dan bebas dari baret maupun jamur, maka Anda dapat melanjutkan untuk menghaluskan velg dengan menggunakan kompon. Cara menghaluskan velg dengan kompon ini  dapat dilakukan dengan memakai lap kasar atau bisa juga dengan memakai amplas halus.
  • Bersihkan velg mobil kesayangan Anda agar terlihat lebih mengkilap dengan cara menambahkan lapisan cat pada velg. Caranya adalah dengan menyemprotkan cat semprot yang berkualitas pada velg mobil kesayangan Anda. Anda bisa mengecat velg mobil dengan menggunakan warna favorit Anda atau Anda bisa juga mengecatnya dengan warna yang sama dengan warna asli dari velg mobil Anda. Pada saat mengecat velg mobil dengan cat semprot, sebaiknya deilakukan dengan jarak kurang lebih 30 cm. Pada semprotan pertama usahakan untuk tidak menyemprotkan cat dengan tebal, sangat disarankan apabila pada semprotan pertama dilakukan dengan tipis-tipis saja di permukaan velg. Anda dapat melakukan hal ini  dengan berulang-ulang, yaitu sekitar 4 sampai dengan 5 kali sampai warna dari lapisan cat sudah merata.
  • Tahap akhir untuk memoles velg mobil agar tetap mengkilap adalah dengan cara menyemprotkan clear atau sejenis vernis. Tahap ini dapat Anda lakukan apabila cat dari velg sudah benar-benar rata dan kering.

Apabila Anda bisa dengan rajin melakukan hal ini sendiri di rumah, maka velg mobil Anda bisa tetap terlihat mengkilap seperti baru, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya lebih untuk merawat atau mengganti velg mobil. Dengan melakukan tips memoles velg mobil tersebut akan membuat penampilan velg mobil anda mengkilap yang tentu saja akan membuat mobil Anda menjadi lebih terlihat elegan dan bersih, walaupun velg yang Anda pakai merupakan velg lama.

Demikian tips bagaimana memoles velg mobil untuk velg lama agar terlihat mengkilap. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk anda. Terima kasih.

Sumber : rajawali[dot]us

Back
Whatsapp